Wednesday, 24 March 2010

My Favorit Picture..

Sore tadi, saya dan beberapa rekan kerja secara tiba2 didaulat menjadi juri untuk latihan menilai layak atau tidaknya suatu foto hasil jepretan teman2 tim peliput untuk ditayangkan di website organisasi. kriteria penilaian antara lain dari sisi teknis seperti resolusi, pencahayaan, fokus, dsb, dari sisi kandungan berita apakah memenuhi 5W dan 1 H, dan dari sisi penceritaan seperti ekspresi, suasana dsb. Sehubungan tim penilai amatiran, maka hasil sama sekali tidak dapat dipercaya, tapi intinya penilaian juri tidak dapat diganggu gugat...lmao

Saya sendiri punya satu foto favorit hasil suatu peliputan yang pernah saya ikuti. Foto ini saya ambil pada acara Nikah Massal yang diselenggarakan oleh Dinas Tenaga Kerja dan Sosial Kota Depok pada awal tahun ini. Hasil foto ini amatiran sekali, baik secara teknis maupun kandungan berita, tapi pemeran utama foto ini mampu membuat saya jatuh hati.

Coba lihat rona bahagia yang terpancar malu-malu dari wajah pasangan ini setelah pernikahan mereka diakui sah secara hukum di Pengadilan Agama Depok dengan Mas Kawin yang hanya senilai Rp.1000,- . Pasangan ini telah menikah (sah secara agama) puluhan tahun silam, namun karena keterbatasan yang mereka miliki , buku nikah baru mereka miliki hari itu. Dalam usia mereka, masih bisa saya rasakan pancaran rasa cinta yang dalam terhadap pasangan.. *semoga saya dan pasanganpun nanti demikian* Heart

4 comments:

  1. idiiiih napa pake malu2 getu yak, pedahal uda lama ini nikahnya :D
    Amiin, semoga penguasa blog ini jg langgeng sm pasangannya, yg ngasi komen jg bisa dapat pasangan yg juga setia


    *curcol detected (ninja)

    ReplyDelete
  2. iya lucu banget, susah tu dapetin gambarnya, malu2 gitu, apalagi pas kuminta 'rangkul pak ibunya' wekekekek salting gitu lucu deh..
    amiiiinnnn, makasih doanya.... semoga yang komen pun cepet dapet imam yang setia..

    ReplyDelete
  3. saya juga suka ...
    Rasa cinta terpancar... jadi Iri nih mba ..

    ReplyDelete

Our Birthday