Hari ini Protecal Bone Clinic (tidak bermaksud promosi) yang merupakan program sosial pengecekan dan konsultansi kesehatan tulang GRATIS di 100 kota se-Indonesia, hadir di kantor saya. Teriming2i kata gratis, dengan segera saya dan teman2 ikut melakukan pemeriksaan tersebut. Hasil pemeriksaan massa tulang dengan menggunakan alat densitometri beragam, ada yang masuk kategori normal, osteopenia, atau osteoporosis sesuai nilai T-score masing-masing. T-score adalah selisih nilai BMD (Bone Mineral Density) sesorang dengan nilai BMD normal. Saya sendiri mendapat T-score -1,5 yang masuk kategori osteopenia, hiks sedihnya..
Sedikit gambaran dari hasil obrolan dengan dr. Septira, osteoporosis adalah penyakit yang dicirikan oleh rendahnya massa tulang dan kemunduran struktural jaringan tulang, yang menyebabkan kerapuhan tulang. Bila tidak dicegah atau bila tidak ditangani, proses pengeroposan akan terus berlanjut sampai tulang menjadi patah dan penderitanya mengalami kesakitan dalam melakukan pergerakan anggota tubuhnya. Patah tulang ini umumnya akan terjadi pada tulang belakang, tulang panggul, dan pergelangan tangan. Penyakit ini sering disebut sebagai silent desease karena datangnya diam-diam tanpa gejala atau keluhan, biasanya baru disadari saat keadaan sudah parah.